Sunday, 23 June 2013

Putar haluan, bursa Tokyo berakhir naik 1.66 persen

Tokyo, Bloomberg (21/06) – Saham-saham Tokyo berakhir 1.66 persen lebih tinggi pada hari Jumat – memutar haluan dari kerugian sebelumnya setelah merespon kejatuhan Wall Street karena kenaikan dolar menekan yen sehingga mendorong saham eksportir.

Index Nikkei 225 naik 215.55 poin atau ke posisi 13230.13, sementara index Topix menguat 0.7 persen atau 7.59 poin je 1,099.40.

Bursa utama Jepang telah kehilangan lebih dari 2 persen di beberapa menit pertama karena para pedagangmengambil arahan perdagangan dari kejatuhan saham-sahamAmerika pada Kamis.

Kekhawatiran seputar pemangkasan stimulus tahun ini dan data aktivitas manufaktur China yang jelek membuat para investor berlomba mengamankan investasinya.

Namun dengan berakhirnya stimulus berarti akan sedikit ketersediaan dolar di system keuangan sehingga permintaan terhadap greenback meningkat, menyediakan momentum kenaikan untuk ekuitas Jepang yang berorientasi ekspor.

Di perdagangan forex sore hari, dolar dibeli pada tingkat 97.80 yen, dibandingkan 97.27 yen di perdagangan New York Kamis sore. (brc)