Sunday, 14 July 2013

Bursa HK dan Shanghai terkena aksi ambil untung pasca big gain

Hong Kong, AFP (12/07) – Saham Hong Kong dan Shanghai tergelincir pada hari Jumat karena aksi ambil untung setelah kedua pasar tersebut menikmati aksi beli di sesi sebelumnya.

Indeks Hang Seng, Hong Kong turun 0,75 persen, atau 160,21 poin, menjadi 21,277.28 dengan volume transaksi sebesar HK$57.16 milyar.

Kedua indeks mencatat aksi beli yang kuat pada hari Kamis karena spekulasi terhadap langkah-langkah baru yang akan dilakukan Beijing untuk meningkatkan ekonomi terbesar nomor dua di dunia tersebut yang telah menunjukkan tanda-tanda pelemahan disebagian besar tahun ini.

Namun, pada pemain memutuskan untuk mengambil untung pada hari Jumat setelah menteri keuangan China, Lou Jiwei mengatakan bahwa pertumbuhan di bawah tujuh persen "tidak akan menjadi masalah besar".

Pernyataan tersebut "menurunkan harapan munculnya paket stimulus baru," ungkap Gavin Parry, direktur operasional dari Parry International Trading kepada Dow Jones Newswires.

Saham China berakhir turun 1,62 persen. The Shanghai Composite Index kehilangan 33,50 poin menjadi 2,039.49 dengan nilai transaksi 103,0 miliar yuan. Index itu naik 1,61 persen selama seminggu.

"Ini kemunduran normal setelah mendapatkan begitu banyak kemarin. Juga beberapa investor menjual karena dari hati-hati sebelum rilis data (pertumbuhan ekonomi) Senin depan," kata analis Zheshang Securities, Zhang Yanbing kepada AFP. (brc)