BESTPROFIT FUTURES (28/6) - Keputusan Inggris untuk keluar dari Uni Eropa atau dikenal sebagai Brexit ˜mewarnai™ pemilihan presiden Amerika.
Calon pasti presiden
dari Partai Republik, Donald Trump, melihat langkah Inggris itu sebagai
penegasan atas inti pesan kampanyenya, sedangkan calon pasti presiden
dari Partai Demokrat, Hillary Clinton, melihat hal ini sebagai bukti
yang semakin memperkuat bahwa Trump tidak layak untuk menjadi presiden.
Kemenangan Brexit yang mengejutkan membuat pemerintahan Obama tidak siap menerimanya karena tidak sesuai harapan.
Sebaliknya, Donald
Trump tampak menyambut baik hasil tersebut, ketika berbicara di
Skotlandia sehari setelah hasil referendum Brexit.
Sedangkan Hillary
Clinton menerkam pernyataan Trump dengan mengatakan gejolak moneter
Inggris yang terjadi akibat Brexit, mungkin menguntungkan bisnis Trump
di Skotlandia.
Jajak pendapat baru
menunjukkan Clinton unggul 12 poin atas Trump, tetapi umumnya pemilih
menginginkan arah baru bagi Amerika. Demokrat menegaskan pemilih tidak
dibutakan oleh kegelisahan dan ketidakpuasan.
Gejolak di Inggris,
yang mengguncang pemulihan ekonomi Amerika, bisa menjadi penentu dalam
pemilu Amerika. Pemerintahan Obama menekankan perlunya meminimalkan
gangguan yang muncul akibat Brexit.
Sumber : VOA