Showing posts with label Mata Uang. Show all posts
Showing posts with label Mata Uang. Show all posts

Thursday 22 October 2015

Euro Jatuh Terkait Komentar Draghi Beri Investor Angin Segar

BESTPROFIT FUTURES MALANG (23/10) - Euro jatuh ke level terendah dalam dua bulan setelah komentar Presiden Bank Sentral Eropa Mario Draghi memberikan angin segar kepada investor di Malta, membiarkan investor berada dalam sedikit keraguan terkait kesiapannya dalam melakukan stimulus moneter untuk mendorong perekonomian yang lesu.
Mata uang bersama jatuh terhadap 16 mata uang utama pasca Draghi mengatakan para pejabat akan menguji kembali lingkup rencana untuk pelonggaran kuantitatif mereka pada bulan Desember. Pembelian obligasi, awalnya akan berakhir September mendatang, akan berlanjut sampai ECB melihat peningkatan yang berkelanjutan dalam prospek inflasi, katanya kepada wartawan. Pembuat kebijakan juga membahas pemotongan lebih lanjut untuk suku bunga deposito negatif bank, katanya.
Penurunan euro dibenarkan pedagang yang telah menambahkan taruhan untuk mata uang bersama akan membalikkan reli baru-baru ini terhadap dolar, dan yang mendorong lebih mereka setelah pernyataan Draghi.
Mata uang bersama turun sebanyak 2 persen ke level $ 1,1109, level terendah sejak 18 Agustus, dan berada di level $ 1,1114 pada pukul 03:05 siang waktu New York. Ini tergelincir 1,3 persen ke level 134,17 ¥. Stimulus cenderung melemahkan mata uang dengan perluasan basis moneter. (sdm)
Sumber: Bloomberg

Thursday 1 October 2015

AUD/USD Menunggu Rilis Data Penjualan Retail Jelang Rilis Data Nonfarm Payrolls

BESTPROFIT FUTURES MALANG (2/10) - Pasangan mata uang AUD/USD saat ini ditransaksikan pada level 0,7032 dengan level tinggi 0,7034 pada awal perdagangan Asia dan terendah 0,7025.
Support AUD/USD SMA 50 chart 4 jam downtrend dari level tertinggi dari level 0,7080 bahwa pasangan tidak mampu menembus dalam kesempatan kedua di London semalam. pasangan mata uang menemukan permintaan berdasarkan data China yang mengalahkan ekspektasi.
Indeks PMI China berada di level 49,8. Indeks Non manufaktur untuk September berada di level 53,4 terhadap 53,4. Indeks Caixin/Markit PMI dirilis dan mengalahkan pembacaan awal di level 47,0 dan dirilis pada level 47,2.
Pasar financial China masih libur hari ini dan tidak ada dorongan lebih lanjut di sana, tapi kami masih memiliki datat penjualan ritel Australia untuk bersaing dengan sebelum rilis data nonfarm payrolls hari ini. Ritel penjualan diharapkan naik 0,4% sementara nonfarm payrolls diharapkan menunjukan peningkatan 200.000 pekerja menandakan positifnya rilis data ADP sebelumnya pekan ini dan akan mendorong The Fed segera untuk menaikkan suku sebelum pergantian tahun. (izr)
Sumber: FXstreet

Wednesday 2 September 2015

Euro Turun Ditengah Lemahnya Inflasi Jelang Rapat ECB

BESTPROFIT FUTURES MALANG (3/9) - Euro jatuh untuk pertama kalinya dalam tiga hari terakhir di tengah ekspektasi inflasi yang menurun dan spekulasi Bank Sentral Eropa akan mengisyaratkan stimulus moneter lebih lanjut ketika bertemu pada hari Kamis.
Mata uang 19 negara tersebut mengembalikan sebagian dari kenaikan bulan lalu setelah indeks yang dirilis pada hari Rabu menunjukkan harga produsen merosot untuk bulan kedua berturut-turut di bulan Juli. Sejak itu, devaluasi China dan penurunan baru dalam minyak hanya meredam prospek inflasi lebih lanjut, mengancam target yang yang dicanangkan ketua ECB Mario Draghi sebesar 2%, serta pertumbuhan di wilayah tersebut.
Euro tergelincir 0,6% terhadap dolar AS ke level $ 1,1244 pada pukul 12:20 siang di New York, penurunan terhadap sebagian dari 16 mata uang utama. Euro melemah 0,7% terhadap pound.(frk)
Sumber: Bloomberg

Thursday 20 August 2015

Dolar Melemah Seiring Pedagang Mata Uang Berspekulasi Kenaikan Suku Bunga Pada Desember

BESTPROFIT FUTURES MALANG (21/8) - Dolar melemah pada perdagangan Kamis, melanjutkan penurunannya yang dimulai pasca rilis risalah dari pertemuan pembuat kebijakan Federal Reserve bulan Juli lalu yang beberapa dari mereka menyarankan bahwa ekonomi mungkin tidak siap untuk menaikkan suku bunga pada bulan September mendatang.
ICE Indeks dolar AS, indeks kekuatan dolar terhadap enam mata uang utama, turun sebesar 0,4% ke level 95,9630. Indeks telah melemah sebesar 0,4% selama pekan ini, sebuah penurunan yang signifikan untuk indeks kekuatan dolar.
Euro naik sebesar 0,8% ke level $1,1216, level tertingginya dalam sepekan terakhir, sementara dolar melemah sebesar 0,4% terhadap yen Jepang ke level 123,44.
Dolar tembus level batas bawah sekitar pukul 10.30 pagi waktu Timur, dan ditransaksikan sejalan seiring penurunan tajam harga saham AS.
Indeks Dow Jones Industrial Average dan indeks S&P 500 mencatat kerugian terbesar mereka satu hari sejak 3 Februari 2014 lalu. Dan obligasi imbal hasil 10-tahun jatuh ke level terendah sejak 30 April lalu.
Secara keseluruhan, data ekonomi yang dirilis Kamis bervariasi dengan klaim pengangguran naik untuk minggu keempat berturut-turut pekan lalu, sedangkan indeks Philly Fed - suatu indeks kondisi manufaktur di distrik Philadelphia Federal Reserve - menunjukkan kondisi membaik pada bulan Juli. (izr)
Sumber: MarketWatch

Tuesday 11 August 2015

IHSG Koreksi Tajam, Cermati Delapan Saham

BESTPROFIT FUTURES MALANG (12/8) - Mata uang China Yuan mengalami devaluasi dapat menjadi peluang bagi pelaku pasar untuk mengincar sektor saham yang dapat menahan penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Analis PT HD Capital Tbk, Yuganur Widjanarko menuturkan sentimen negatif dari devaluasi Yuan yaitu pelemahan rupiah sudah cukup terdiskon dalam harga pasar. Hal ini menjadi sentimen untuk mencari saham yang dapat menahan penurunan IHSG lebih lanjut.

"IHSG akan bergerak di level support 4.620-4.590 dan resistance 4.775-4.825-4.925 pada perdagangan saham Rabu pekan ini," ujar Yuganur dalam ulasannya, Rabu (12/8/2015).

Sementara itu, Analis PT Asjaya Indosurya Securities, William Suryawijaya menilai IHSG penuh dengan tekanan. Hal itu ditunjukkan dari level support 4.720 telah berhasil dijebol. IHSG pun mencoba menguji support selanjutnya di kisaran 4.616.

"Target resistance terdapat pada level 4.772. Hari ini IHSG jika terjadi pelemahan maka sifatnya sudah cukup terbatas," ujar William.

Dalam riset PT Bahana Securities menyebutkan, IHSG akan melemah di kisaran 4.592-4.652 pada perdagangan saham Rabu pekan ini.

Pada penutupan perdagangan saham kemarin, IHSG melemah tajam 126,35 poin (2,66 persen) ke level 4.622,59. Indeks saham LQ45 turun 3,32 persen ke level 781,11. Seluruh indeks saham acuan tertekan pada perdagangan hari ini. Level tersebut merupakan level terendah dalam 18 bulan terakhir. Tercatat, IHSG sempat berada di level 4.620 pada 28 Februari 2014 lalu.

Rekomendasi Saham

Yuganur menuturkan, kondisi pelemahan rupiah sudah cukup terdiskon dalam harga pasar sehingga rekomendasi untuk mengakumulasi saham yang dapat menahan penurunan IHSG lebih lanjut.

"Rekomendasi mengambil posisi terutama di sektor konstruksi dan properti yang cenderung menguat dahulu," kata Yuganur.

Saham-saham pilihannya pun antara lain saham PT Summarecon Agung Tbk (SMRA), PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE), PT Waskita Karya Tbk (WSKT), dan PT Adhi Karya Tbk (ADHI).

Sedangkan William memilih saham PT AKR Corporindo Tbk (AKRA), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), dan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF).

Rekomendasi Teknikal

Yuganur mengatakan, pihaknya melihat gerak saham PT Waskita Karya Tbk (WSKT) ada proses secara teknikal kembali pulih dalam pembentukan minor uptren baru tersebut. Saham PT Waskita Karya Tbk dinilai berpotensi untuk naik hingga menguji level psikologis resistance atas di Rp 1.900.Yuganur merekomendasikan masuk di level pertama Rp 1.775, level kedua Rp 1.745, dan cut loss point Rp 1.725.

"Rekomendasi beli dengan trading target Rp 1.850-Rp 1.900 untuk saham PT Waskita Karya Tbk," kata Yuganur. (Ahm/Ndw)


Sumber : Liputan6

Wednesday 5 August 2015

Dolar Dekati Level Tertinggi Terhadap Yen Terkait Spekulasi Suku Bunga AS

BESTPROFIT FUTURES MALANG (6/8) - Dolar berada di dekat dua bulan tertinggi terhadap yen di tengah spekulasi data pekerjaan utama pada hari Jumat akan menambah tanda-tanda bahwa ekonomi AS siap untuk kenaikan suku bunga bulan depan.
Mata uang Jepang mengalami penurunan terbesar kedua di antara mata uang utama terhadap dolar pada Rabu kemarin, setelah laporan ekonomi AS menunjukkan penyedia layanan jasa diperluas pada bulan Juli di laju terkuat dalam satu dekade terakhir. Angka pekerjaan pada Jumat besok diproyeksikan untuk menunjukkan para pengusaha menambahkan lebih dari 200.000 pekerjaan untuk bulan ketiga pada bulan Juli. Dolar Selandia Baru mencapai titik terendah enam tahun di New York.
Terhadap yen, dolar sedikit berubah di level 124,81 yen pada pukul 09:16 pagi di Tokyo, setelah naik ke 125,01 pada Rabu, level tertinggi sejak 8 Juni. Sementtara terhadap euro, dolar berada di level $ 1,0913 dari $ 1,0906 per euro.
Indeks Bloomberg Dollar Spot berada di level 1,216.71 dari 1,217.04 di New York, di mana ia naik ke 1,219.31, terbesar sejak 16 Maret. Indeks, yang melacak greenback terhadap 10 mata uang utama, naik Rabu setelah Institute for Supply Management™s non-manufacturing index melonjak 4,3 poin menjadi 60,3, yang merupakan tertinggi sejak Agustus 2005.(frk)
Sumber: Bloomberg

Thursday 30 July 2015

Dolar Naik ke Empat Bulan Tertinggi Seiring Kuatnya Gains Ekonomi AS

BESTPROFIT FUTURES MALANG (31/7) - Dolar melonjak ke tertinggi empat bulan seiring laporan menunjukkan bahwa ekonomi AS tumbuh pada semester pertama tahun ini, sehari setelah Federal Reserve mengambil langkah yang lebih konkret untuk menaikkan suku bunga.
Mata uang AS menguat terhadap 16 mata uang pasangan utamanya setelah data menunjukkan negara ekonomi terbesar dunia ini berkembang dengan kecepatan yang lebih cepat pada kuartal kedua dan juga meraih keuntungan pada awal tahun ini.
Indeks Bloomberg Dollar Spot, yang mengikuti jejak greenback terhadap  10 pasangan utamanya, naik 0,3 persen ke level 1,211.54 padapukul  03:29 siang waktu New York. Mencapai level tertinggi sejak Maret, ketika mencapai rekor tertinggi dalam data kembali ke tahun 2004.
Mata uang AS naik untuk hari ketiga berturut-turut terhadap euro dan yen, naik 0,5 persen ke level $ 1,0929 terhadap euro dan 0,2 persen untuk ¥ 124,15.(sdm)
Sumber: Bloomberg

Wednesday 22 July 2015

Dolar Menguat Seiring Meningkatnya Penjualan Rumah AS

BESTPROFIT FUTURES MALANG (23/7) - Dolar mengalami kenaikan setelah indeks mata uang menguat ke level tertingginya dalam hampir 4 bulan terakhir dengan rilis data penjualan perumahan yang melebihi perkiraan memicu pergerakan untuk menuju kenaikan suku bunga utama AS.
Greenback menguat terhadap mata uang dari negara-negara pengekspor sumber daya ditengah spekulasi kemerosotan pada harga komoditas yang akan memaksa stimulus lebih lanjut karena beberapa pedagang melihat Federal Reserve akan menaikkan suku bunga pada awal September mendatang. Bank sentral AS akan mengadakan pertemuan kebijakan pada pekan depan. Sementara itu, Dolar Selandia Baru menguat setelah bank sentral memangkas suku bunga utamanya dan menurunkan referensi untuk kekuatan mata uang yang tidak bisa dibenarkan.
Indeks Spot Dollar Bloomberg, yang melacak mata uang terhadap 10 mata uang utama, berada di level 1,207.79 pada pukul 09:28 pagi waktu Tokyo dari level sebelumnya 1,207.85 di New York, pada hari Senin dekati penutupan level tertingginya sejak 19 Maret lalu.
Greenback sedikit berubah pada level 124,08 ¥ setelah naik ke level 124,48 pada hari Selasa, yang merupakan level tertingginya sejak 10 Juni.
Penjualan rumah AS tangan kedua pada  bulan Juni naik 3,2 % ke level 8 tahun tertinggi, sementara harga rumah AS naik menuju rekornya. Hanya 1 dari 76 analis yang disurvei oleh Bloomberg sebelum rilis data dari National Association of Realtors yang memperkirakan bahwa adanya skala kenaikan.
Kontrak berjangka AS menunjukkan sebanyak 40 % kemungkinan The Fed akan menaikkan suku bunga pada bulan September dan sebanyak 74 % yang memperkirakan kenaikan suku bunga pada bulan Desember. (knc)
Sumber : Bloomberg

Dolar Menguat Setelah Outlook Suku Bunga Memperpanjang Selloff Mata Uang

BESTPROFIT FUTURES MALANG (23/7) - Dolar naik hampir ke level tertinggi empat bulan setelah laporan data perumahan yang lebih baik dari perkiraan mendukung AS bergerak ke arah suku bunga yang lebih tinggi, menghidupkan kembali aksi jual (selloff) dalam komoditas mata uang.
Greenback menguat terhadap krone Norwegia, real Brasil dan dolar Kanada serta Selandia Baru terkait spekulasi merosotnya harga komoditas akan mengharuskan stimulus lebih lanjut dalam ekspor sumber daya negara. Mata uang Australia menghentikan kenaikan dua hari sebelumnya terhadap dolar AS setelah Gubernur bank sentral Glenn Stevens mengatakan pemotongan suku bunga lebih lanjut berada "di atas meja perundingan."
Indeks Bloomberg Dollar Spot, yang melacak mata uang terhadap 10 mata uang utama, naik 0,3% ke level 1,208.03 pada pukul 15:57 sore di New York, dekat dengan level tertinggi sejak bulan Maret.
Dolar menguat 0,7% versus krone menjadi 8,1732 dan 1,6% menjadi 3,2233 real. Dolar Kanada merosot ke posisi terendah enam tahun sementara Selandia Baru turun 0,6%. Dolar AS telah menguat setidaknya 4% terhadap masing-masing dari empat mata uang dalam satu bulan terakhir.(frk)
Sumber: Bloomberg

Wednesday 1 July 2015

Optimisme Kesepakatan Yunani Tekan Mata Uang Euro

BESTPROFIT FUTURES MALANG (2/7) - Euro melemah seiring upaya Yunani untuk membuka kembali negosiasi dengan kreditur yang saat ini mengalami kebuntuan, memperluas sinyal ganda tentang masa depan bangsa di blok mata uang.
Mata uang dalam 19 negara mengalami penurunan terhadap sebagian besar mata uang utama terkait Kanselir Jerman Angela Merkel menolak untuk terlibat hingga referendum Yunani pada 5 Juli mendatang. Euro merosot terhadap dolar untuk hari kedua seiring data payrolls swasta menunjukkan bahwa perusahaan Amerika menambahkan lapangan pekerjaan pada bulan Juni, mendorong Federal Reserve untuk menaikkan suku bunga pada tahun ini karena Eropa mempertahankan stimulus yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Euro turun 0,6 % ke level $ 1,1079 pada pukul 12:48 siang waktu New York dan melemah 0,1 % ke level 136,35 ¥. Indeks Spot Dollar Bloomberg, yang melacak greenback terhadap 10 mata uang utama, naik 0,6 % ke level 1.187,94. (knc)
Sumber : Bloomberg

Wednesday 3 June 2015

Euro Melonjak ke Level Tertinggi dalam Dua Pekan Pasca Komentar Draghi

BESTPROFIT FUTURES MALANG (4/6) - Euro naik ke level tertingginya dalam dua pekan terakhir pasca Presiden Bank Sentral Eropa (ECB) Mario Draghi menunjuk tanda-tanda perbaikan ekonomi di kawasan eropa.
Mata uang Euro menguat terhadap sebagian besar mata uang utama pasca Draghi mengatakan laju inflasi akan mulai dipercepat akhir tahun ini. Sementara ia berkomitmen untuk melihat melalui program pelonggaran kuantitatif bank sentral, Presiden ECB mengatakan tidak ada kebutuhan untuk memperluas program pembelian obligasi tersebut. Obligasi yield tenor 10-tahun Jerman meningkat ke level tertinggi tahun ini, menambah daya tarik aset mata uang euro.
Gaffney mengatakan ia mengharapkan euro jatuh dalam jangka panjang dan melihat rally sebagai peluang penjualan.
Euro menguat 0,9 persen ke level $1,1251 pukul 14:53 di New York, menyentuh level tertinggi sejak 19 Mei lalu. Euro juga menguat sebesar 1,1 persen ke level 139,93 yen, mencapai level terkuat sejak 13 Januari lalu. Sementara Dolar naik 0,2 persen ke level 124,37 yen. (izr)
Sumber: Bloomberg

Monday 25 May 2015

Euro Tertekan Terkait Bailout Yunani

BESTPROFIT FUTURES MALANG (26/5) - Mata uang Euro melemah pasca Yunani mengatakan kepada negara kreditur untuk menurunkan tuntutannya mengenai dana bailout. Saham emerging-market mengalami koreksi seiring meningkatnya spekulasi Bank Sentral AS akan menaikan suku bunga dalam waktu dekat, sementara ekuitas Polandia anjlok tajam dalam empat bulan terakhir dan bursa saham Spanyol turun.
Euro terkoreksi sebesar 0,4 persen ke level $1,0974 pukul 12:46 di New York. Indeks MSCI saham Emerging Markets turun sebesar 0,6 persen. Saham Polandia turun pasca calon oposisi memenangkan kursi kepresidenan, sementara saham Spanyol turun seiring pemilu lokal menunjukkan dukungan bagi partai-partai yang ingin membatalkan status quo. Ekuitas China melonjak ke level tertinggi dalam tujuh tahun terakhir. INdeks Standard & Poor 500 berjangka mendatar. Indeks Bloomberg Dollar Spot naik ke level tertinggi dalam satu bulan terakhir. Pasar finansial di AS dan Inggris termasuk di antara mereka ditutup pada hari Senin ini.
Perdana Menteri Yunani Alexis Tsipras mengatakan pada akhir pekan lalu Yunani tidak dapat menerima untuk mencabut kebijakan penghematan, sementara Menteri Dalam Negeri Nikos Voutsis, mengatakan pemerintah Yunani tidak bisa dan tidak akan mampu membayar hutang ke Internasional Dana Moneter (IMF) pada bulan Juni kecuali tercapai kesepakatan. Ketua Federal Reserve Janet Yellen, Jumat ia diperkirakan akan menaikkan suku bunga tahun ini pasca laporan menunjukkan laju inflasi inti naik lebih dari perkiraan pada bulan April. (izr)
Sumber : Bloomberg

Thursday 23 April 2015

Dolar Melemah Menuju Level Terendah dalam Tiga Pekan

BESTPROFIT FUTURES MALANG (24/4) - Dolar mencapai level terendahnya dalam hampir tiga pekan terakhir terhadap mata uang utama pasca meningkatnya klaim pengangguran AS dan lemahnya data perumahan yang meragukan prospek ekonomi AS.
Dolar melemah pasca rilis laporan yang menunjukkan aplikasi untuk tunjangan pengangguran pekan lalu mengalami kenaikan dan penjualan rumah baru merosot, menambah bukti bahwa pertumbuhan ekonomi AS masih tidak merata. Parar pembuat kebijakan Federal Reserve ingin melihat tanda-tanda pertumbuhan dan laju inflasi meningkat sebelum menaikan suku bunga pertama kalinya dalam hampir satu dekade terakhir.
Indeks Bloomberg Dollar Spot, yang melacak mata uang terhadap 10 mata uang utama, turun sebesar 0,7 persen ke level 1,183.96 pukul 14:46 waktu New York. Level terendah sejak penutupan pada 3 April lalu. Dolar merosot sebesar 1,1 persen ke level $1,0842 per euro dan turun sebesar 0,3 persen ke level 119,51 yen.
Indeks dolar telah merosot 1,4 persen pada April pasca menguat selama sembilan bulan terakhir. (izr)
Sumber: Bloomberg

Wednesday 15 April 2015

Dolar Turun Setelah Manufaktur AS Melemah

BESTPROFIT FUTURES MALANG (16/4) - Dolar melemah untuk hari kedua pasca penurunan dalam manufaktur AS yang lebih besar dari perkiraan menambahkan tanda-tanda bahwa pertumbuhan ekonomi melemah dan memicu spekulasi Federal Reserve akan mendorong kembali jadwal untuk menaikkan suku bunga.
Greenback turun terhadap sebagian besar mata uang utama setelah sebuah laporan menunjukkan pabrik di Amerika sedang berjuang untuk menemukan lebih banyak permintaan dari luar negeri di tengah lonjakan 12% dalam dolar selama enam bulan terakhir. Peningkatan payroll dan penjualan ritel bulan ini juga membuntuti proyeksi.
Bloomberg Dollar Spot Index, yang melacak mata uang AS terhadap 10 mata uang utama, turun 0,4% ke level 1,194.73 pada pukul 1:56 siang waktu New York.(frk)
Sumber: Bloomberg

Thursday 9 April 2015

Dolar Naik ke Level Tertinggi Dalam 3-Minggu Terakhir

BESTPROFIT FUTURES MALANG (10/4) - Dolar naik ke level tertinggi dalam tiga minggu setelah risalah terakhir dari pertemuan kebijakan Federal Reserve yang mengusulkan kenaikan suku bunga pertama kali sejak tahun 2006 tetap menjadi wacana di tahun ini.
Dolar menguat terhadap semua rekan-rekan utama akibat outlook bank sentral AS kontras dengan stimulus yang terjadi di Eropa dan berlanjutnya negosiasi antara Yunani dan kreditor. Sementara beberapa pejabat The Fed mendorong untuk menaikkan suku bunga acuan di bulan Juni mendatang, yang lain berpendapat untuk menaikkannya di akhir tahun ini dan beberapa memilih untuk mempertahankan sampai 2016.
Dolar menguat 1,3% ke level $ 1,0641 per euro, naik untuk hari keempat yang terpanjang dalam lebih dari sebulan terakhir, pada pukul 02:35 siang waktu New York. Greenback mencapai level terkuatnya sejak 19 Maret yang lalu.
Bloomberg Dollar Spot Index, yang melacak mata uang AS terhadap 10 mata uang utama, naik 0,8% ke level 1,202.89.(frk)
Sumber: Bloomberg

Wednesday 18 March 2015

Dolar Merosot Tajam Sejak 2009 Pasca The Fed Pangkas Perkiraan Suku Bunga

BESTPROFIT FUTURES MALANG (19/3) - Dolar merosot tajam dalam 6 tahun terakhir setelah Federal Reserve pangkas perkiraan suku bunga AS, The Fed mencabut janji untuk tetap "bersabar" menaikkan tingkat suku bunga.
Mata uang Dolar AS melemah terhadap sebagian besar mata uang utama seiring pejabat bank sentral hampir setengahnya dari mereka memperkirakan untuk target tingkat tahun ini. Dolar berada di level terendahnya dalam 6 bulan terakhir, dengan para pedagang meningkatkan spekulasi untuk kenaikan lebih lanjut ke rekor tertingginya, karena The Fed mendekati pengetatan untuk pertama kalinya dalam hampir satu dekade terakhir.
Indeks Spot Dolar Bloomberg, yang mengukur kinerja mata uang terhadap 10 mata uang utama, merosot sebesar 1,75 % ke level 1,194.89, yang merupakan penurunan terbesarnya sejak The Fed mengumumkan pembelian obligasi pada Maret 2009 lalu. Pada hari Jumat, indeks tersebut mencapai level tertingginya berdasarkan harga penutupan kembali pada tahun 2004 silam.
Dolar melemah sebesar 1 % ke level 120,11 yen dan anjlok sebesar 2,5 % ke level $ 1,0864 per euro. (knc)
Sumber : Bloomberg

Monday 16 March 2015

Jelang Pertemuan The Fed Seret Dolar Turun dari Level 12 Tahun Tertinggi

BESTPROFIT FUTURES MALANG (17/3) - Dolar melemah dari level tertingginya terhadap euro sejak tahun 2003 seiring data ekonomi menimbulkan keraguan terhadap luasnya pemulihan ekonomi AS jelang pertemuan pejabat Federal Reserve pekan ini untuk menetapkan kebijakan moneter.
Indeks mata uang terhadap mata uang utama turun setelah catat kenaikan dalam 4 pekan terakhir, terkait langkah manufaktur dan produksi industri menurun. Dolar AS menguat di tengah spekulasi The Fed yang akan menghapus atau mengubah komitmennya untuk "bersabar" pada waktu kenaikan suku bunga. Para pembuat kebijakan memulai pertemuan selama dua hari di Washington, dimulai hari Selasa.
Mata uang dolar melemah 0,7 % ke level $ 1,0571 per euro pada pukul 4:04 sore waktu New York setelah sebelumnya mencapai level $ 1,0458, yang merupakan level tertingginya sejak Januari 2003 silam. Mata uang AS sedikit berubah pada level 121,41 yen.
Indeks Spot Dolar Bloomberg, yang melacak dolar AS terhadap 10 mata uang utama turun 0,4 % ke level 1,216.70. Hari Jumat kemarin mencapai level 1,222.12, level tertingginya berdasarkan harga penutupan untuk kembali ke tahun 2004. (knc)
Sumber : Bloomberg

Thursday 5 March 2015

Euro Turun Dibawah Level $ 1,10 Pertama Kali Sejak 2003

BESTPROFIT FUTURES MALANG (6/3) - Mata uang euro turun di bawah level $ 1,10 untuk pertama kalinya dalam lebih dari 11 tahun terakhir pasca Presiden Bank Sentral Eropa Mario Draghi mengungkapkan rincian pembelian utang yang direncanakan untuk meningkatkan inflasi dan mengembalikan pertumbuhan ekonomi.
Mata uang euro turun untuk hari keenam, merupakan penurunan terpanjang lebih dari satu tahun terakhir, Draghi mengatakan ECB akan mulai membeli obligasi pekan depan dan termasuk utang dengan hasil negatif. Dolar menguat ke level tertinggi dalam lebih dari 10 tahun terakhir  karena investor menunggu laporan tenaga kerja Jumat besok yang mungkin mendukung Federal Reserve yang akan menaikkan suku bunga untuk pertama kalinya sejak tahun 2006 lalu.
Mata uang euro turun sebesar 0,8 % ke level $ 1,0988 sebelumnya diperdagangkan pada level $ 1,1030 pukul 05:00 sore di New York, turun 0,4 %. Mata uang euro turun di bawah level $ 1,10 pada September 2003 lalu. Euro stagnan pada level 132,50 ¥.
Indeks Dollar Spot Bloomberg, yang memantau dolar AS terhadap 10 mata uang utama, naik 0,5 % ke level 1,185.15, merupakan penutupan tertinggi dalam data sejak 2004 silam.
ECB akan mulai membeli obligasi pada tanggal 9 Maret, Draghi mengatakan kepada wartawan di Nicosia, Siprus, setelah pertemuan kebijakan. Dia menegaskan bahwa pembelian sebesar 60 miliar euro ($ 66 miliar) setiap bulan dan dijalankan pada September 2016 mendatang. (vck)
Sumber: Bloomberg

Monday 16 February 2015

Tidak Adanya Kesepakatan Antara Yunani dan Kreditur Menekan Euro

BESTPROFIT FUTURES MALANG (17/2) - Euro melemah untuk hari ketiga terhadap dolar terkait pembicaraan antara Yunani dan kreditor berakhir tanpa kesepakatan.
Mata uang euro anjlok ke level terendah satu minggu terhadap yen pada hari Senin setelah pemerintah Yunani yang baru terpilih mengatakan tidak bisa menerima proposal itu untuk tetap pada ketentuan perjanjian bailout saat ini. Bank of Japan (BOJ) memulai pertemuan kebijakan dua hari-nya pada hari Selasa. Aussie diperdagangkan satu sen dari level terendah pasca-float dengan pasangannya mata uang Selandia Baru sebelum rilis risalah dari pertemuan Reserve Bank of Australia bulan ini, ketika memotong suku bunga ke rekor terendah.
Mata uang bersama 19 negara tersebut turun 0,1% menjadi $ 1,1340 pada pukul 09:15 pagi di Tokyo, setelah turun 0,3% pada hari Senin. Terhadap yen, euro turun 0,2% menjadi 134,23 yen, memperpanjang penurunan tiga hari, 1,5%. Mata uang Jepang naik 0,1% menjadi 118,35 per dolar.
Menteri Keuangan Yunani Yanis Varoufakis memimpin delegasi pemerintah Yunani ke Brussels dengan tujuan memenangkan paket bridge enam bulan untuk memberikan Yunani waktu dan ruang keuangan untuk menegosiasikan penyelesaian pasca-bailout. Kreditor mengatakan bahwa pemerintah Yunani harus mematuhi perjanjian yang diambil pemerintahan sebelumnya. Pemerintah Yunani mengatakan dalam sebuah pernyataan e-mail bahwa hal tersebut "tidak masuk akal" dan "tidak dapat diterima."(frk)
Sumber : Bloomberg

Wednesday 11 February 2015

Turunnya Mata Uang Emerging Market Dorong Penguatan Dolar

BESTPROFIT FUTURES MALANG (12/2) - Dolar menguat ke level tertinggi dalam lebih dari 10 tahun terakhir terhadap sebagian besar mata uang seiring kebuntuan pembicaraan hutang antara Yunani dan kreditor Eropa dan renggangnya pembicaraan damai antara Rusia Ukraina dikirim volatilitas melonjak.
Investor melarikan diri dari aset berisiko seperti mata uang emerging market termasuk real Brasil dan rand Afrika Selatan akibat meningkatnya kekhawatiran bahwa gejolak geopolitik akan menambah perlambatan pertumbuhan ekonomi global. Langkah-langkah moneter bank sentral dari Eropa hingga Australia menaikkan spekulasi bahwa banyak negara secara aktif untuk menurunkan nilai tukar mereka untuk mengangkat pertumbuhan dan laju inflasi yang biasa disebut oleh pedagang sebagai perang mata uang.
Indeks Spot Dollar Bloomberg naik 0,5 persen ke level 1,174.87 pukul 17:00 sore di New York, penutupan tertinggi sejak Desember 2004 lalu.
Dolar naik sebesar 0,9 persen ke level 120,46 yen dan tergelincir 0,1 persen ke level $1,1336 per euro. (izr)
Sumber: Bloomberg