Thursday 11 December 2014

Saham Jepang Di Buka Gain Terkait Pelemahan Yen

BESTPROFIT FUTURES MALANG (12/12) - Saham Jepang catat kenaikan menjelang pemilu pada akhir pekan ini seiring mata uang yen melemah terhadap dolar dan AS melaporkan kenaikan tertinggi dalam penjualan ritel selama delapan bulan terakhir.
Indeks Topix naik 0,1 % ke level 1,398.35 pukul 09:04 pagi di Tokyo, sehingga memangkas penurunan pekan ini sebesar 3,3 %. Indeks Nikkei 225 Stock Average naik 0,5 % ke level 17,344.64. Sementara mata uang yen turun 0,3 % ke level 119,01 per dolar pasca melemah sebesar 0,7 % kemarin terkait data menunjukkan konsumen AS menghabiskan lebih banyak uang mereka pada bulan November lalu sehingga melebihi dari yang diharapkan. Sedangkan minyak mentah turun di bawah level $ 60 per barel untuk pertama kalinya sejak 2009 lalu.
Jepang akan melakukan pemilu pada 14 Desember besok setelah Perdana Menteri Shinzo Abe bulan lalu menyerukan referendum mengenai kebijakan ekonominya. Sementara perekonomian telah turun ke dalam resesi sejak kenaikan pajak penjualan pada April lalu.
Koalisi bentukan Abe akan menang lebih dari dua pertiga mayoritas suara, menurut surat kabar Nikkei melaporkan hari ini, mengutip hasil survei dan mennjadi headline hampir di setiap media lain diperkirakan akan menang secara telak. (vck)
Sumber: Bloomberg