Tuesday 8 April 2014

Tenangkan Pasar Jelang Pemilu, BI Rate Tetap 7,5%

BESTPROFIT FUTURES (08/04)Bank Indonesia kembali mempertahankan tingkat suku bunga acuan (BI rate) pada level 7,5 persen dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) yang digelar Selasa (8/4/14). Rapat Dewan Gubernur hari ini memutuskan mempertahankan BI rate pada level 7,5 persen dengan suku bunga deposit facility dan lending facility tetap masing-masing 5,75 persen dan 7,5 persen.
Sebelumnya, pada Maret 2014 lalu, RDG BI juga memutuskan untuk mempertahankan BI rate di level 7,5%. Sesuai dengan prediksi sebelumnya, keputusan untuk mempertahankan BI rate mengacu kepada kondisi perekonomian Indonesia terkini yang dirasa masih stabil.
Inflasi tahunan terus menurun hingga mencapai 7,32% pada Maret 2014, menurun dari posisi sekitar 8% sejak kenaikan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi pertengahan tahun lalu, atau secara bulanan tercatat sebesar 0,08%.
Selain itu, data neraca perdagangan Indonesia pada bulan Februari 2014 yang tercatat mengalami surplus sebesar US$ 785,3 juta. Data ini naik tajam setelah sebelumnya pada Januari lalu, neraca dagang Indonesia mengalami defisit sebesar US$ 430,6 juta. Oleh karna itu penetapan BI rate di angka 7,5 persen dinilai tepat dan masih bisa meredam hal tersebut.
Sumber : vibiznews