Monday 9 February 2015

Yen Menguat dari Level Empat Pekan Terendahnya

BESTPROFIT FUTURES MALANG (10/2) - Yen menguat dari level empat pekan terendah terhadap dolar karena kekhawatiran penolakan pemerintah Yunani dari bailout internasional dapat menyebabkan kekacauan baru di blok mata uang bersama euro memicu permintaan aset safe haven.
Mata Uang di Asia melemah terhadap yen, yang dipimpin oleh rupee India dan peso Filipina, terkait tanda-tanda perlambatan pertumbuhan ekonomi di China, ekonomi terbesar kedua di dunia. Para pejabat Yunani sedang mencari pendanaan jangka pendek untuk mencegah krisis pendanaan, sementara itu, meningkatnya kekerasan di Ukraina jelang di adakannya pertemuan di Jerman untuk mencari solusi.
Yen menguat 0,4 persen ke level 118,64 per dolar pukul 05:00 waktu New York pasca menyentuh level 119,22 pada jumat kemarin, level terlemah sejak 12 Januari lalu. Yen terapresiasi sebesar 0,3 persen ke level 134,35 per euro. (izr)
Sumber: Bloomberg