Sunday 16 August 2015

Tren Berbentuk Pelemahan. Zona Merah Masih Menganga

BESTPROFIT FUTURES MALANG (17/8) - Tren pelemahan masih membayangi aktivitas perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia pada pekan ini.

NH Korindo Securities Indonesia memprediksikan IHSG akan berada pada rentang support 4435-4500 dan resisten 4615-4770.

Menurut Reza Priyambada, Head of Research NH Korindo Securities Indonesia, hammer di area lower bollinger band (LBB ). MACD masih turun dengan histogram negatif yang lebih panjng. RSI, Stochastic, dan William’s %R cenderung turun.

“Laju IHSG di bawah area target support (4725-4750) dan gagal mendekati area target resisten (4785-4875),” katanya melalui siaran pers Minggu (16/8/2015).

Laju IHSG masih membentuk tren pelemahannya. Jika aksi jual masih berlanjut maka laju IHSG pun akan tetap berada dalam zona merahnya dan peluang akan adanya pembalikan arah kian berkurang.

Dia berharap pada pekan ini, dalam empat hari perdagangan, masih ada sentimen positif yang dapat menahan pelemahan IHSG. Utang gap 4512-4524 juga sudah tertutupi. Laju IHSG pun kembali pada periode awal 2014.