Thursday 31 March 2016

DETERMINAN PASAR EMAS DUNIA

BESTPROFIT FUTURES MALANG Pasar emas adalah salah satu pasar terbesar dan terlikuid di dunia. Secara harian daily turnover pasar emas global untuk tahun 2011 saja telah mencapai 4000 ton, setara USD240 miliar. Ada beberapa kawasan di dunia yang sangat mempengaruhi dinamika harga emas dunia secara signifikan. Pasar US, Euro Area (plus Inggris dan Swiss), serta Hongkong (yang merefleksikan sisi capitalism dari negeri tirau bambu China) merupakan core dari pasar emas dunia. Sementara pasar lainnya seperti Tokyo, Singapore, Mumbai, Australia juga turut berpengaruh terhadap harga emas dunia namun relatif lebih kecil daripada US, Euro Area plus dan HK.

Pasar London adalah pusat perdagangan fisik emas (gold physical bullion) terbesar di dunia. Pasar yang juga tak kalah signifikan adalah pasar US yang dominan dalam price discovery mechanism untuk gold derivatives (dalam hal ini futures dan options). Kondisi pasar di ragam kawasan ini telah menjadi determinan utama dinamika harga komoditi emas dunia baik perdagangan fisik termasuk derivatifnya. Apa sebenarnya yang ada dalam kawasan tersebut sehingga menjadi driver determinan emas dunia?

Kurs negara Swiss (USD/CHF) sangat sensitif dengan pergerakan harga emas dunia. Kurs Swiss Franc telah menjadi salah satu komponen dalam Rifan Gold Drivers yang sangat berpengaruh dalam gold price discovery mechanism. Pasar Swiss sangat berpengearuh dalam perdagangan physical bullion, oleh karena Swiss merupakan repositori emas dan gold hub terbesar di dunia saat ini. Sebagian besar emas yang diproduksi (berasal) dari ragam belahan dunia secara fisik ditransit dahulu melalui negara Swiss untuk melalui proses pemurnian. Selain Swiss, Hongkong juga berpengaruh signfikan dalam perdangan emas emas dunia. Hongkong adalah negara dimana physical bullion dan derivatif emas sangat besar nilanya diperdagangkan. Hongkong adalah principal marketplace para investor kelas paus di Asia.

Pasar emas mirip pasar valas, aktif sepanjang siang hingga malam.

Saat pasar Inggris tutup, New York buka. Saat pasar US tutup, Asia mulai aktif. Saat pasar Asia tutup, Inggris kembali beroperasi. Pasar emas akan selalu menjadi safe-have investment tatkala moda pasar lainnya (bonds, stocks, forex, etc) sedang mengalami unfavorable rate of return.

Tumpal Sihombing
Chief Research Officer
Bestprofit Futures